Minggu, 11 April 2010

Sniffing with Wireshark

Penyadapan paket (packet sniffing) adalah suatu tindakan untuk mengetahui isi data melalui internet. Saat ini sudah banyak tersedia aplikasi untuk melakukan packet sniffing, yang biasa disebut sebagai packet sniffer. Packet sniffer adalah aplikasi yang dapat melihat lalu lintas data pada jaringan komputer.

Salah satu packet sniffer yang saya gunakan kali ini adalah Wireshark. Sebagai contoh, saya akan melakukan sniffing ke facebook untuk mengetahui jumlah data yang digunakan untuk membuka satu sesi facebook. Adapun yang dimaksud dengan satu sesi adalah seperti login, membaca sebuah message atau melakukan wall, kemudian melakukan logout.

Untuk melakukan sniffing, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

1. Buka aplikasi Wireshark.

Wireshark

Gambar1. Wireshark

2. Pada toolbar, pilih menu capture, kemudian pilih Capture Filters…. Setelah itu akan muncul window seperti di bawah ini.

Capture

Isi Filter name sesuai dengan yang diinginkan dan isi Filter string dengan host + nama url yang akan disadap.

Pada contoh di atas, Filter name yang saya masukkan adalah facebook dan Filter string-nya adalah “host www.facebook.com”.

Setelah itu klik OK.

3. Setelah kembali ke menu utama, pilih menu capture  pada toolbar, kemudian pilih Interfaces…. Setelah itu akan muncul window seperti di bawah ini.

Interfaces

Pilih interface yang sesuai. Saya menggunakan Intel® PRO/100 VE Network Connection dengan IP fe80::4d5c:18f7:2e66:d4e2. Kemudian pilih Options. Maka akan muncul window seperti di bawah ini.

interfacesoption

Capture Filter diisi dengan host + nama url yang akan disadap. Pada contoh di atas, Capture Filter saya isi dengan “host www.facebook.com”.

Kemudian pilih Start.

4. Berikutnya akan muncul window seperti di bawah ini.

start new session

Setelah itu pada browser, buka page yang akan disadap. Pada contoh kali ini saya membuka www.facebook.com. Setelah itu saya log in, memposting wall, kemudian saya logout kembali. Maka wireshark akan mengeluarkan data seperti di bawah ini.

facebook_capture

5. Pada toolbar, pilih menu Statistics, dan pilih Summary. Maka akan muncul window seperti di bawah ini.

Summary

Dari summary di atas, dapat dilihat bahwa banyaknya packet yang ditangkap dalam satu sesi adalah 174 buah, dengan rata-rata ukuran packet yaitu 489.678 byte. Dengan kata lain, ukuran total paket yang ditangkap dalam satu sesi adalah 85204 bytes dengan kecepatan rata-ratanya adalah 248.095 bytes/sec.

Selamat mencoba..:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar